Bayern Muenchen berhasil mengalahkan Juventus 2-0 dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions Eropa yang dihelat di Allianz Arena, Munich, Rabu (3/4) dini hari
Bayern Muenchen langsung memimpin pertandingan 1-0 lewat gol dari David Alaba ketika pertandingan baru berlangsung 30 detik. Sontak, duel berlangsung memanas usai gol FC Hollywood tersebut.
Bianconeri coba mengejar ketertinggalannya dari tuan rumah. Sebaliknya, Bayern Muenchen tidak mau mengendurkan serangannya meski sudah unggul 1-0.
Franck Ribery dan Arjen Robben terus menggedor benteng pertahanan Juventus. Gawang Juve yang dikawal Gianluigi Buffon pun beberapa kali sempat terancam. Hingga 45 menit pertama berakhir, kedudukan masih 1-0 buat tuan rumah.
Memasuki babak kedua, Juventus masih belum menunjukkan penampilan primanya. Andrea Pirlo cs belum mampu mematahkan dominasi permain para penggawa Bayern Muenchen.
Di tengah upaya menyamakan kedudukan, gawang La Vecchia Signora justru kembali kebobolan. Buffon harus kembali memungut bola dari gawangnya usai dijebol Thomas Mueller pada menit ke-63. Skor 2-0 buat Bayern Muenchen.
Keunggulan tuan rumah tidak berubah hingga pluit panjang dibunyikan wasit, skor 2-0 untuk tim asuhan Jup Heynckes. Tiga poin penuh pun diperoleh Bayern Muenchen dengan melumat Juventus 2-0.
sementara itu psg berhasil imbangi barcelona
Gelandang Paris Saint-Germain [PSG] Blaise Matuidi mengklaim timnya gembira setelah mampu menahan imbang Barcelona 2-2 pada laga leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes.
Pemain Prancis keturunan Angola itu menjadi penyelamat PSG setelah golnya di menit ke-94 menyelamatkan skuat Carlo Ancelotti itu dari kekalahan. Menurutnya hasil imbang itu menunjukkan timnya bisa mengimbangi Blaugrana.
"Kami senang dengan apa yang kami lakukan terhadap tim terbaik di dunia," kata Matuidi kepada UEFA.com.
"Kami menunjukkan Paris juga bisa hebat. Terdapat sebuah leg kedua yang berat menanti. Kami akan melakukan yang terbaik, namun kami saat ini gembira dengan pertandingan tadi," tambahnya.
0 komentar:
Posting Komentar